BAGIAN HUKUM SETDA KAB. TEGAL MELAKUKAN STUDI KOMPARASI KE BAGIAN HUKUM SETDA KOTA CIREBON DAN KAB. MAJALENGKA

SLAWI - Dalam rangka meningkatkan kompetensi dan wawasan Sumber Daya Manusia (SDM) di Bagian Hukum sehingga dapat mendukung peningkatan kinerja, Bagian Hukum Setda Kabupaten Tegal telah melaksanakan Studi Komparatii ke Bagian Hukum Setda Kota Cirebon dan Kabupaten Majalengka pada tanggal 24 sampai dengan 25 Agustus 2022. 

Dalam studi komparatif ini bebrapa materi yang dibahas antara lain terkait Pelaksanaan Restorative Justice, Bantuan Hukum pada Masyarakat Miskin, Pelaksanaan Penyusunan Peraturan di Daerah terbitnya Pasca Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2022 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan, dan Pengembangan Inovasi dalam Pengelolaan JDIH di Kota Cirebon dan Kabupaten Majalengka.

Acara tersebut diikuti oleh Sub Koordinator Perundang - Undangan,  Sub Koordinator Bantuan Hukum, dan Koordinator Dokumentasi dan Informasi Hukum, JF Perancang Peraturan Perundang-undangan dan Pelaksana Bagian Hukum Setda Kab.Tegal.

Dibuat : 15-03-2023 Dilihat 26 kali

LINK TERKAIT Daftar Website Terkait dengan JDIH Kabupaten Tegal

Kontak

Alamat : Bagian Hukum Setda Kab. Tegal Jl. Dr. Soetomo No. 1 Slawi, Kode Pos : 52417
No Telepon : 0283491764
Email : jdihtegalkab@gmail.com

Pengunjung

Hari ini : 85
Bulan ini : 1840
Tahun ini : 20807
Total : 31032

Download Aplikasi

Caridaku adalah aplikasi untuk memudahkan pencarian produk hukum di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Tegal